6 Kebiasaan Pagi Ini Dapat Memperbaiki Mood Anda Seharian

kebiasaan pagi

Tahukah Anda bahwa mood Anda seharian dapat ditentukan dari apa yang Anda lakukan pada pagi hari? Mood pagi hari yang kacau bisa merusak mood Anda sepanjang hari, begitu pun mood pagi hari yang positif bisa membawa energi positif pula untuk aktivitas seharian.

Kebiasaan Baik Pagi Hari yang Dapat Memperbaiki Mood

Aktivitas dan kebiasaan pada pagi hari berikut ini dapat membantu Anda mendapatkan energi positif yang membuat mood Anda ikut positif.

1. Berdoa setelah bangun tidur.

Dalam agama diajarkan untuk melakukan doa setiap sehabis bangun tidur. Doa dapat membawa energi positif, berupa optimisme, dalam melakukan aktivitas. Doa yang baik bukanlah sekadar doa yang dihafalkan, melainkan doa yang dibaca dengan sungguh-sungguh dan menghayati setiap kalimat yang diucapkan dalam doa tersebut. Doa pagi hari sebaiknya berisi ungkapan rasa syukur, serta harapan baik untuk rencana yang akan dilakukan.

2. Meditasi dan menenangkan diri.

Setelah bangun tidur dan berdoa, upayakan untuk menenangkan diri melalui meditasi. Dalam Agama Islam, diajarkan untuk melakukan ibadah shalat subuh, yang apabila dilakukan dengan sungguh-sungguh dapat memberikan manfaat yang sama dengan meditasi, karena dalam shalat juga disertai dengan upaya menenangkan pikiran melalui komunikasi hamba dengan Tuhannya.

Selain melalui shalat, meditasi pada pagi hari ini dapat juga dilakukan dengan duduk tenang, mengatur nafas, dan fokus untuk tenangkan tubuh dan pikiran. Pikirkan berbagai hal baik yang akan Anda lakukan sepanjang hari, termasuk rencana-rencana yang akan Anda ambil untuk mewujudkannya.

Beberapa manfaat Meditasi.

Meditasi memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan fisik dan psikis. Beberapa manfaat meditasi, antara lain:

Meditasi membantu mengatur pikiran dan keinginan.

Apabila sering boros dalam pengeluaran, mungkin salah satu penyebabnya karena Anda kesulitan menahan keinginan dan kebutuhan. Untuk mengatur pikiran dan menahan keinginan, Anda dapat melakukan terapi pikiran melalui meditasi. Hal ini juga membantu menahan dan mengatasi keinginan-keinginan yang lain, seperti keinginan untuk marah, mengganggu, dan lain sebagainya.

Mengurangi Stress.

Rasa galau dan frustrasi bisa disebabkan oleh stress dan lelah, baik karena pekerjaan, tugas, maupun berbagai permasalahan dalam hidup. Untuk mengurangi stress tersebut, salah satu cara yang paling efektif adalah dengan meditasi.

Meningkatkan Energi.

Energi positif, seperti semangat, rasa damai, sifat rajin, dan sebagainya, dapat ditingkatkan melalui meditasi. Hal ini karena dalam meditasi selain dianjurkan untuk menenangkan pikiran, juga disarankan untuk menekan energi negatif, dan mengisi pikiran dengan energi-energi positif. Pikiran-pikiran positif tersebut akan tertanam di dalam diri dan menggantikan energi serta pikiran negatif yang sebelumnya ada dalam pikiran.

Manfaat lainnya

  • Mengurangi rasa sakit,
  • Meningkatkan daya tahan tubuh dan sistem imunitas,
  • Mengurangi energi negatif, Energi negatif, seperti depresi, marah, bingung, cemburu, dan lain sebagainya dapat dikurangi melalui meditasi.
  • Memperlancar aliran darah. Meditasi yang baik sangat membantu dalam memperlancar aliran darah, yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.
  • Mengatur kerja jantung. Meditasi juga dapat membantu mengatur frekuensi detak jantung, sekaligus menyehatkan jantung.
  • Meningkatkan rasa tenang dan damai. Meditasi dilakukan dengan mengendalikan pikiran, berkhasiat untuk dapat membantu menenangkan pikiran, sehingga membawa kedamaian psikis.

3. Minum air jeruk hangat dan porsi kecil sarapan.

Setelah ibadah, minumlah air hangat yang ditambahkan beberapa sendok air perasan jeruk atau air jeruk nipis. Minuman kesehatan ini dapat memberikan kehangatan pada pagi hari yang dingin, selain juga dapat membantu memperbaiki sistem pencernaan dan metabolisme tubuh. Selain itu, rasanya yang nikmat dapat menyenangkan Anda.

Sebagai pasangannya, makanlah porsi kecil sarapan, berupa potongan roti yang diolesi madu, agar perut tidak asam sehingga terhindar dari sakit maag. Sarapan dalam porsi besar sebaiknya dihindari, karena dapat membuat Anda cepat mengantuk pada siang hari.

4. Menghirup udara segar.

Sembari sarapan, ada baiknya untuk duduk sejenak di teras rumah untuk menikmati udara segar. Hal ini sangat baik, setelah semalam penuh Anda berada di dalam rumah, yang mungkin sirkulasi udaranya tidak begitu lancar. Udara pagi hari yang masih lembab oleh embun sangat baik untuk menyegarkan tubuh.


Yuk, jangan lewatkan kesempatan untuk mengeksplorasi artikel solusi lainnya di Kanal Kehidupan:


5. Olahraga ringan sambil mendengarkan musik yang semangat.

Ada baiknya pula pada pagi hari Anda sedikit mengeluarkan keringat. Lakukan jogging atau lari kecil berkeliling kompleks tempat tinggal Anda, atau sekadar menggunakan treadmill di dalam rumah Anda. Olahraga ringan dapat membantu kerja jantung dan pembuluh darah, untuk mengalirkan darah ke seluruh organ tubuh. Selain itu, olahraga hingga berkeringat juga sangat membantu untuk mengatur suhu tubuh, dan mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Apabila Anda enggan melakukan jogging, Anda juga bisa melakukan hal lain yang mungkin Anda pikir lebih berguna, misalnya menyapu halaman. Menyapu halaman, selain untuk menjaga kebersihan dan keindahan rumah Anda, juga membuat Anda “terpaksa” melakukan “olahraga kecil”. Selain itu, juga membuat tubuh Anda terkena sinar matahari pagi, yang dapat memberikan suplai vitamin D yang dibutuhkan untuk tubuh Anda.

Ssst…, sinar matahari pagi juga dapat membantu mencegah penyakit ringan, seperti sakit kepala dan influenza, lho.

Tips: saat berolahraga, dengarkan musik yang semangat dengan beat yang cepat dan beraturan. Mendengarkan musik semangat pada pagi hari dapat membangkitkan mood positif, dan menghilangkan kantuk.

6. Mandi dan menyegarkan diri.

Nah, setelah berkeringat sehabis berolahraga, yang harus Anda lakukan berikutnya adalah membersihkan diri. Segarkan diri Anda dengan mandi air bersih sebelum memulai aktivitas, berangkat kerja, kuliah, atau ke sekolah, agar tubuh dan kulit Anda terasa nyaman. Gunakan wewangian yang paling Anda sukai, dan pastikan untuk mengenakan pakaian yang nyaman dan memberikan Anda semangat.

Demikianlah beberapa tips memulai hari agar mood terasa lebih positif. Anda perlu membiasakan diri untuk melakukan rutinitas ini, agar mood Anda selalu positif sepanjang hari. Hindari pula energi negatif memenuhi diri Anda pada pagi hari, seperti rasa kesal, marah, cemburu, dan sebagainya. Karena, energi negatif seperti demikian dapat memberikan pengaruh yang buruk terhadap mood Anda sepanjang hari, apalagi apabila rasa marah, kesal, dan cemburu, itu terjadi pada pagi hari. Selamat melanjutkan aktivitas, semoga pikiran positif selalu bersama kita sepanjang hari.

Anda telah membaca artikel kehidupan tentang "6 Kebiasaan Pagi Ini Dapat Memperbaiki Mood Anda Seharian" yang telah dipublikasikan oleh Kanal Kehidupan. Semoga bisa menjadi motivasi dan inspirasi untuk menjadi lebih baik. Terima kasih.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *